PAMEKASAN – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan, Pimpinan Cabang (PC) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Pamekasan menggelar kegiatan Khotmil Quran di Aula Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Pamekasan, Jl. R. Abd. Aziz No. 95, Sabtu (2/3/2025).
Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 150 anggota Muslimat NU di Pamekasan. Ketua PC Muslimat NU Pamekasan, Ny. Hj. Mafrudah Zain, menjelaskan bahwa Khotmil Quran ini bertujuan untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT, mencari keberkahan, menjadi kaffarah (penghapus) dosa, menambah ilmu, serta menguatkan hati dalam mencapai derajat spiritual yang lebih tinggi.
“Melalui Khotmil Quran, kami berharap bisa semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT, memperoleh keberkahan, serta menjadikan Ramadhan sebagai momentum untuk memperdalam ilmu agama dan memperbaiki diri,” ujarnya.
Sebagai bagian dari syiar Islam di bulan suci, kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan sekali, melainkan akan berlangsung rutin setiap hari Minggu selama Ramadhan.
*”Kami memanfaatkan Ramadhan sebagai *syahrul Quran, bulan diturunkannya Al-Quran sebagai petunjuk bagi umat manusia. Karena itu, Khotmil Quran ini akan menjadi agenda rutin setiap pekan hingga akhir Ramadhan,” tambahnya.
Dengan adanya kegiatan ini, Muslimat NU Pamekasan berharap dapat menginspirasi lebih banyak umat Islam untuk semakin dekat dengan Al-Quran dan menjadikan Ramadhan sebagai momen penuh keberkahan serta peningkatan spiritualitas.
Kontributor : Vika (MNU-VIII. 10-003)
Editor : Redaktur